Skip to main content

Bengkulu Tengah Siap Hadapi Bencana, Pemangku Kepentingan Satukan Langkah

Penjabat Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si., bersama dengan Plt. Kepala BPBD Bengkulu Tengah, Gunawan. R.,S.E., M.M., telah menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) tahun 2024 di Pullman Grand Central Bandung, Jawa Barat. Acara yang digelar pada Rabu (24/4/2024).(Rizon - teropongpublik.co.id)

TEROPONGPUBLIK.CO.ID<<<>>> Penjabat Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si., bersama dengan Plt. Kepala BPBD Bengkulu Tengah, Gunawan. R.,S.E., M.M., telah menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) tahun 2024 di Pullman Grand Central Bandung, Jawa Barat. Acara yang digelar pada Rabu (24/4/2024) ini dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden, K.H. Ma’ruf Amin.

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Heriyandi Roni menyatakan harapannya bahwa Rakornas PB tahun 2024 menjadi momentum penting bagi seluruh pihak terkait di Kabupaten Bengkulu Tengah untuk merumuskan langkah-langkah strategis dalam mengurangi dampak bencana dan melindungi masyarakat setempat.

"Partisipasi dalam rakornas ini diharapkan memberikan wawasan dan strategi yang kuat dalam menghadapi potensi bencana di wilayah kami. Kami juga menekankan pentingnya komitmen bersama untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kapasitas dalam menghadapi berbagai risiko bencana," ujarnya.

Sementara itu, Wakil Presiden K.H. Ma'aruf Amin mengapresiasi upaya penyelenggaraan Rakornas PB 2024 sebagai langkah untuk memperkuat kolaborasi dalam penanggulangan bencana di Indonesia. Lebih dari 2.000 peserta turut hadir dalam acara ini.

Lebih lanjut, Wakil Presiden menyoroti pentingnya pengembangan teknologi dan inovasi dalam penanggulangan bencana di Indonesia. Dia mendorong integrasi teknologi berbasis data yang valid sebagai kunci untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam respons dan kesiapsiagaan menghadapi bencana.

Rakornas PB 2024 juga menyoroti fenomena alam yang semakin kompleks dan dampaknya yang berat terhadap kerentanan wilayah terhadap bencana. Oleh karena itu, langkah-langkah yang diambil harus lebih cermat dan inovatif guna mengurangi dampak sosial dan ekonomi masyarakat.

Dengan demikian, partisipasi dalam acara ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam upaya bersama untuk meningkatkan penanggulangan bencana dan melindungi masyarakat.

Pewarta : Rizon 

Editing: Adi Saputra