Skip to main content

Wakil Wali Kota Pagar Alam Buka Lomba Baca Puisi, Dorong Budaya Literasi di Kalangan Pelajar

Wakil Wali Kota Pagar Alam Buka Lomba Baca Puisi, Dorong Budaya Literasi di Kalangan Pelajar

TEROPONGPUBLIK.CO.ID  <<<>>>  Dalam rangka memperingati Hari Buku Nasional, Hari Pemberdayaan Perpustakaan, serta Hari Ulang Tahun ke-45 Perpustakaan Nasional Republik Indonesia yang jatuh pada 16 Mei 2025, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pagar Alam menggelar Lomba Baca Puisi. Kegiatan ini resmi dibuka oleh Wakil Wali Kota Pagar Alam, Hj. Bertha, pada Kamis (15/05/2025).

Lomba yang berlangsung di Aula Dinas Perpustakaan ini mengusung tema “Sosialisasi Budaya Baca dan Literasi: Guru yang Hebat Senang Membaca, Murid yang Pandai Selalu Membaca, Pemimpin Besar Pasti Membaca, Bangsa yang Maju Bangsa Pembaca.” Tema tersebut menjadi pengingat akan pentingnya peran literasi dalam membentuk karakter dan masa depan bangsa.

Kegiatan yang berlangsung selama satu hari ini diikuti oleh 20 peserta yang berasal dari kalangan siswa-siswi SMP dan MTs se-Kota Pagar Alam. Para peserta menampilkan kemampuan terbaik mereka dalam membacakan puisi dengan penuh penghayatan dan ekspresi, mencerminkan semangat literasi dan kecintaan terhadap seni sastra.

Wakil Wali Kota Pagar Alam Buka Lomba Baca Puisi, Dorong Budaya Literasi di Kalangan Pelajar

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Hj. Bertha menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia menegaskan bahwa lomba baca puisi ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi seni, tetapi juga merupakan sarana untuk menumbuhkan minat baca serta mengembangkan kreativitas generasi muda.

“Melalui kegiatan seperti ini, kita berupaya menanamkan kecintaan terhadap dunia literasi sejak dini. Minat membaca adalah fondasi penting untuk menciptakan generasi yang kritis, kreatif, dan berkarakter,” ujarnya.

Hj. Bertha juga menambahkan bahwa pengembangan perpustakaan dan pendayagunaannya sebagai sumber informasi adalah langkah strategis dalam mendukung pembangunan pendidikan. Menurutnya, perpustakaan bukan sekadar tempat menyimpan buku, tetapi juga pusat pembelajaran dan pengembangan diri yang terbuka bagi semua lapisan masyarakat.

Lebih lanjut, ia berharap agar kegiatan literasi seperti ini bisa terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak kalangan, tidak hanya pelajar, tetapi juga masyarakat umum. “Kita ingin membentuk masyarakat pembelajar sepanjang hayat. Membaca adalah kunci untuk membuka cakrawala pengetahuan dan wawasan global,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, Hj. Bertha menekankan bahwa literasi memiliki peran penting dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. Melalui kegiatan seperti lomba baca puisi, generasi muda diajak untuk menghargai keragaman budaya dan bahasa sebagai kekayaan bangsa Indonesia.

Lomba ini diharapkan tidak hanya menghasilkan juara-juara dalam seni baca puisi, tetapi juga mencetak agen perubahan yang dapat menularkan semangat membaca dan mencintai literasi di lingkungan sekitarnya.

Dengan penuh semangat, para peserta dan pendamping menyambut kegiatan ini sebagai momentum positif dalam membangun budaya baca dan memperkuat karakter pelajar di Kota Pagar Alam.(adv)

Pewarta : Amg

Editing : Adi Saputra